0

Inilah Daftar 4 Hotel Paling Mahal Indonesia dengan Tarif Puluhan Juta Rupiah

Artikel kali ini akan membahas tentang hotel-hotel yang ada di Indonesia. Hotel telah menjadi salah satu tujuan bagi Anda yang ingin datang ke suatu tempat yang baru.

Hotel Paling Mahal di Indonesian – Tapi Anda harus tahu bahwa harga hotel memiliki harga yang berbeda-beda karena memang tergantung dengan kualitas tempat, lokasi dan pelayanan yang diberikan dari hotel tersebut.

Bagi Anda yang ingin menginap di hotel, Anda harus tahu beberapa hotel yang memiliki harga puluhan juta rupiah per-malamnya.

Baca juga: Inilah 4 Rekomendasi Hotel Di Puncak Bintang 4 yang Top 2016

4 Hotel Paling Mahal di Indonesia dengan Tarif Puluhan Juta Rupiah

1. AYANA Resort and Spa

hotel paling mahal
Fasilitas Kamar Di Hotel AYANA Resort and Spa

Hotel yang pertama adalah AYANA Resort and Spa yang berlokasi di atas tebing batu kapur pantai barat daya, Bali. Hotel ini mematok harga mulai dari 3,7 juta sampai 75 juta untuk per malam.

AYANA Resort and Spa menawarkan 368 kamar, dimana semuanya dilengkapi dengan mini bar, pancuran hujan dan dudukan iPod. Kamar mandi pribadinya menyediakan pengering rambut, jubah mandi dan sandal.

Setiap kamar di Ayana memadukan kenyamanan modern dengan desain tradisional. Bagi Anda yang ingin berenang, Anda dapat mencoba berenang di kolam renang yang letaknya di atas pantai gesek, pemandangannya yang indah yang langsung mengarah ke arah laut.

Jadi dengan segala fasilitas yang dimiliki oleh Ayana Resort ini pantas Anda kunjungi.

2. Bulgari Hotel & Resort

hotel paling mahal
Bulgari Hotel & Resort Bali

Hotel yang kedua adalah Bulgari Resort, hotel yang satu ini juga berada di Bali terletak di posisi 150 meter diatas permukaan laut.

Hotel ini termasuk hotel berbintang 5, pemandangannya yang indah ke Samudra Hindia dengan kualitasnya yang sangat memadai memang menjadi alasan jika Hotel Bulgari Resort menjadi salah satu hotel yang memiliki tarif jutaan rupiah untuk permalamnya.

3. The Ritz-Carlton, Mega Kuningan Jakarta

hotel paling mahal
Hotel The Ritz-Carlton

Hotel ke tiga yang masuk ke dalam 4 hotel di indonesia dengan tarif puluhan juta rupiah per malamnya yaitu The Ritz Carlton Mega Kuningan Jakarta.

Hotel ini terletak di pusat kota Jakarta yang dekat dengan Mega Kuningan. Jika anda ingin menginap di hotel ini, Anda akan dimanjakan dengan kemewahan mulai dari lantai yang terbuat dari marmer, LCD TV 46 inch, iPod Dock, LCD TV 17 in di dalam kamar mandi dan pelayanan kamar yang 24jam.

Bahkan fasilitas berkendara dengan Limousine, dengan fasilitas yang mewah seperti itu, Anda harus merogoh kocek mulai dari $200 – $5888 USD per malamnya.

4. W Hotel Seminyak Bali

hotel paling mahal
Hotel W Retreat & Spa Bali Seminyak

Lagi-lagi hotel yang satu ini juga berada di Bali dengan desain yang modern minimalis. Hotel ini akan memberikan kesan kemewahan dengan fasilitas Pulau tropis yang eksotis.

Selain itu hotel ini juga menyediakan aktivitas menarik yang bisa Anda coba seperti paralayang bungee jumping atau skydiving.

Tak hanya itu, Anda juga bisa menikmati jalan-jalan ke kota dengan mobil mewah seperti BMW X5 series atau Toyota Vellfire. Untuk bisa menginap di hotel ini semalamnya, Anda harus merogoh kocek mulai dari 4,7 juta – 33 juta rupiah.

***

Bagaimana dengan harga-harga yang ditampilkan diatas, cukup mahalkah untuk kantong Anda?

Jika memang iya, sebaiknya Anda jangan mencoba untuk bermalam di hotel-hotel yang tersebut di atas karena pastinya akan sangat menguras kantong Anda. Demikian artikel yang bisa saya ulas untuk Anda, semoga bermanfaat untuk anda dan terima kasih.

Related Posts