4

Cara Memakai Parfum Agar Tahan Lama Sepanjang Hari

P

enggunaan dari parfum sudah menjadi sebuah kesatuan dari aplikasi make up dan tidak bisa dipisahkan begitu saja. Hal ini tentu saja sebagai sebuah langkah untuk mendapatkan penampilan yang lebih baik lagi.

Bagi kebanyakan orang, ada bagian kecil yang hilang ketika tubuh mereka tidak mendapatkan aroma wangi dari parfum. Lagipula, kepercayaan diri bisa timbul dengan sendirinya ketika tubuh mengeluarkan aroma yang wangi.

Baca juga: Kembalikan rasa percaya diri dari rambut berketombe

Penggunaan parfum itu sendiri memiliki aturan yang khusus, jelas agar wanginya bisa tahan lama sepanjang hari.

Nah, salah satu cara yang sering diterapkan oleh kebanyakan orang adalah dengan menyemprotkan parfum ke bagian pergelangan tangannya. Hal ini dianggap bisa membuat aroma parfum lebih awet, padahal hal ini tidak terbukti benar.

Cara Memakai Parfum Agar Tahan Lama Sepanjang Hari

Cara Memakai Parfum Agar Tahan Lama Sepanjang Hari

Tips Memakai Parfum Agat Tahan Lama

Menyemprotkan parfum ke bagian pergelangan tangan memang bisa menghasilkan bau dengan cepat, namun juga akan membuat baunya lebih cepat hilang.

Selain itu, kebiasaan untuk menggosok-gosokkan pergelangan tangan saat menggunakan parfum juga tidak dianjurkan. Pasalnya, hal ini hanya akan memecah molekul-molekul pafum sehingga membuat wanginya lebih cepat hilang.

Menyemprotkan parfum ke bagian pergelangan tangan

Menyemprotkan parfum ke bagian pergelangan tangan

Untuk bisa mempertahankan aroma parfum yang Kamu gunakan, terapkan langkah berikut:

Waktu Menyemprotkan Parfum

Ketika Kamu selesai mandi, maka secara otomatis pori-pori kulitmu akan terbuka dengan sendirinya. Maka dari itu, ini merupakan saat yang tepat untuk menggunakan parfum. Dengan demikian, parfum akan melekat pada pori-pori kulit secara sempurna sehingga bisa menghasilkan wangi yang lebih tahan lama.

Apalagi aorma parfum yang Kamu semprotkan akan bercampur dengan wangi sabun yang tersisa pada tubuhmu sehingga bisa menciptakan aroma yang lebih unik lagi.

Cara Menyimpan Parfum

Banyak orang yang memiliki kebiasaan untuk menyimpan parfum di tempat-tempat yang lembap seperti kamar mandi. Kebiasaan seperti ini hanya akan membuat parfum tersebut lebih cepat berjamur.

Selain itu, parfum yang disimpan di dalam kamar mandi juga akan mengalami perubahan aroma dan lebih cepat memuai. Sebaiknya simpan parfummu di tempat yang kering dan bersih.

Simpan di tempat yang tepat

Simpan di tempat yang tepat

Pemilihan Jenis Parfum

Cara memakai parfum agar tahan lama selanjutnya adalah dengan memilih jenis parfum yang memang cocok denganmu. Sebaiknya gunakan parfum yang memiliki aroma sesuai dengan kepribadian dan karakter dirimu.

Jelas ada perbedaan dalam memlih parfum bagi mereka yang memiliki pembawaan tenang dibanding dengan mereka yang lebih aktif dan ceria.

Nah, jika Kamu sudah mendapatkan jenis parfum yang cocok, maka jangan pernah untuk menggantinya. Hal ini bertujuan agar Kamu memiliki ciri khas tertentu.

Menggunakan Body Lotion

Penggunaan dari body lotion bisa membantu untuk menguatkan aroma dari parfum. Agar bisa lebih optimal, sebaiknya gunakan body lotion yang memiliki wangi sama dengan jenis parfum yang Kamu gunakan.

Selain itu, Kamu bisa juga menggunakan sabun mandi atau moisturizer yang memiliki aroma senada.

Gunakan Parfum Secukupnya

Walaupun Kamu sudah sangat senang dengan wangi parfum tertentu, sebaiknya gunakan secukupnya saja. Hal ini dikarenakan aroma parfum yang berlebihan bisa membuat orang-orang di sekelilingmu menjadi terganggu, apalagi jka parfum tersebut memiliki aroma yang tajam dan menyengat.

***

Kepercayaan diri merupakan hal yang sangat penting untuk dimiliki oleh setiap orang. Rasa percaya diri itu sendiri bisa diperoleh dengan memiliki tubuh yang wangi dan bebas dari bau badan.

Maka dari itu, rawatlah wajahmu, kenakan busana yang sesuai, dan pakai parfum secara benar agar aromanya bisa bertahan lebih lama.

Baca juga: Tips menjaga kecantikan wajah untuk perawatan optimal

Semoga informasi mengenai cara memakai parfum agar tahan lama yang kami berikan kali ini bisa membuatmu menjadi sosok yang lebih percaya diri lagi.

Related Posts