Apakah calon mertua kamu termasuk galak? Mungkin saja sikap tersebut ia tunjukkan karena pertemuan pertama yang terasa kurang berkesan. Namun tidak perlu khawatir, karena kamu masih memiliki banyak kesempatan untuk belajar dan mengambil hatinya.
Cara Mengambil Hati Calon Mertua
Cara Mengambil Hati Calon Mertua – Perlu dipahami bahwa sikap galak dan jutek yang ditunjukkan oleh calon mertuamu itu bukanlah tanpa alasan. Bagaimanapun juga, mereka pasti menginginkan pasangan yang terbaik bagi anaknya, sehingga sikap yang selektif itu muncul dengan sendirinya.
Nah, di sinilah tugas kamu untuk meyakinkan calon mertua bahwa kamu mampu memenuhi kriteria yang sudah ia tentukan tersebut. Untuk bisa mendapatkan hati calon mertua, ada beberapa hal yang sebaiknya kamu perhatikan, seperti:
Baca juga: Tips Agar Lebih Dekat dengan Mertua dan Dirindukan Pasangan
Berpakaian Sopan
Saat akan bertamu ke rumahnya, sebaiknya perhatikan penampilan kamu. Cukup kenakan pakaian yang bergaya klasik atau sedikit konservatif.

Gaya berpakaian seperti ini tergolong netral, terlebih lagi jika kamu belum paham betul mengenai gaya hidup sang calon mertua. Sebaiknya hindari gaya pakaian yang terlalu kekinian, serta jangan menggunakan banyak aksesoris.
Membawa Oleh-Oleh
Membawa oleh-oleh atau bingkisan merupakan sebuah tiket masuk yang bisa kamu peroleh saat berkunjung ke rumah calon mertua.
Meskipun kamu merasa bahwa calon mertua tidak membutuhkan sesuatu dari kamu, namun setidaknya jangan muncul dengan tangan kosong. Jika kamu diundang untuk sebuah makan siang, tidak ada salahnya untuk membawa makanan penutup seperti buah atau puding.
Puji Ibunya
Cobalah menemukan sesuatu yang berkaitan dengan sang ibu, entah itu dekorasi rumah, tata letak perabotan, ataupun masakannya. Pujian yang kamu berikan ini akan menyiratkan bahwa kamu termasuk orang yang bisa menghargai pekerjaan yang telah dilakukan oleh ibunya.
Puji Anaknya
Memberikan pujian atau menceritakan hal-hal baik mengenai anaknya termasuk cara mengambil hati calon mertua yang sangat efektif.

Hal ini sendiri tergolong sangat mudah untuk dilakukan karena konteksnya adalah membicarakan orang yang kamu cintai.
Dengan memberikan pujian tersebut, maka usaha mereka selama ini dalam membesarkan anaknya seperti mendapatkan sebuah penghargaan.
Berbaur dengan Keluarganya
Semua orang tentu ingin diperhatikan. Maka dari itu, usahakan agar kamu bisa berbaur dengan anggota keluarga lainnya.

Cari tahu mengenai aktivitas saudara-saudaranya, dan tunjukkan antusiasme kamu terhadap kehidupan mereka. Namun keterlibatan kamu di dalam keluarganya lebih bersifat untuk mengenal, bukannya dengan menggurui atau mengambil alih.
Jangan Terlalu Mesra
Sebisa mungkin jaga sikap kamu saat bersama dengan anaknya. Jika kamu sedang duduk berdua, usahakan agar tidak terlalu berdempetan.
Intinya, aturlah agar kontak fisik yang terjadi bisa lebih diminimalisir, karena bisa membuat calon mertua merasa risih.
Menunjukkan Inisiatif
Saat sedang bertamu, tidak ada salahnya untuk menawarkan diri membantu sang calon mertua. Misalnya saja dengan merapikan meja setelah makan atau juga mencuci piring.
Intinya, jadilah pribadi yang lebih sensitif terhadap keadaan dan tunjukkan inisiatif kamu. Dengan demikian, calon mertua akan melihat kamu sebagai pribadi yang terbuka dan bisa berbaur dengan keluarganya.
Saling Terbuka
Jangan ragu untuk mengenalkan diri kamu, misalnya latar belakang keluarga, pekerjaan, hingga hobi sekalipun.

Pastikan pula bahwa kamu juga menanyakan topik yang sama kepada calon mertua. Percakapan seperti ini bisa menunjukkan bahwa kamu memang memiliki ketertarikan untuk mengenal mereka lebih jauh.
Ucapkan Terima Kasih
Selalu ucapkan terima kasih kepada calon mertua, terutama saat akan pamit. Akan lebih baik jika ucapan terima kasih itu kamu pertegas.
Misalnya, “Terima kasih untuk makan malamnya, opor ayamnya enak sekali”. Hal ini akan membuat calon mertua merasa sangat senang karena usahanya mendapatkan apresiasi.
***
Terlepas dari perbedaan karakter dari setiap orang tua, tetap saja ia adalah manusia biasa yang bisa ditaklukkan hatinya. Nah, semoga dengan menerapkan beberapa cara mengambil hati calon mertua di atas, hubungan kamu bisa segera mendapatkan restu.