Saat ini, Yoon Eun Hye dianggap sebagai aktris terbaik di Korea Selatan. Hal yang tidak berlebihan, mengingat drama-drama yang ia bintangi selalu mendapatkan rating yang tinggi. Sejumlah penghargaan yang ia raih kemudian membuatnya didapuk sebagai ratu drama Korea.
Apa saja drama itu? dan bagaimana jalan cerita drama yang dibintangi Yoon Eun Hye bisa membuat kamu betah berlama-lama di depan layar televisi. Berikut adalah daftar drama yang dibintangi Yoon Eun Hye.
Baca juga: Mengharukan! inilah perjalanan karin Yoon Eun Hye
Daftar Drama Yoon Eun Hye
Di Indonesia sendiri, tidak banyak stasiun TV yang menyiarkan drama-drama yang diperankan oleh Yoon Eun Hye. Untuk itu, kami akan memberikan daftar serial drama yang pernah diisi oleh artis cantik berbintang Libra ini.?
The Vineyard Man (2006)
Drama ini menceritakan tentang seorang wanita bernama Lee Ji Hyun (Yoon Eun Hye) yang sangat terobsesi akan dunia fashion. Ia membangun kehidupannya sebagai seorang desainer, dan bercita-cita untuk memiliki merek busananya sendiri.

Di sini, ia beradu akting dengan Jang Taek Gi (Oh Man Seok), seorang yang sangat ia benci. Namun seiring waktu, ia menyadari bahwa dirinya menaruh perasaan kepada pria tersebut.
Princess Hours (2006)
Setelah memutuskan untuk bergabung dengan manajemen Eight Peak, Yoon Eun Hye kemudian didapuk untuk mengisi peran utama dalam serial “Princess Hours”. Inilah saat di mana nama Yoon melejit di industri hiburan Korea.

Meskipun pada awalnya banyak orang yang meragukan kualitas aktingnya, namun Yoon membalikkan prediksi semua orang. Kemampuan aktingnya sangat sempurna kala harus beradu dengan Ju Ji Hoon dan Song Ji Hyo.
The 1st Shop of Coffee Prince (2007)
Pada daftar drama Yoon Eun Hye yang satu ini, ada sesuatu yang spesial. Yoon Eun Hye sukses mencatatkan dirinya sebagai aktris dengan bayaran termahal di Korea untuk setiap episode.

Alur cerita dari drama ini mengambil lanskap sebuah kedai kopi, di mana Yoon memainkan peran sebagai seorang Go Eun chan, yaitu gadis berkarakter tomboi yang bekerja di kedai kopi tersebut.
Totalitas Yoon dalam berakting diuji kali ini, di mana ia diharuskan untuk memotong pendek rambutnya. Bahkan sang pemilik kedai kopi menyangka ia adalah seorang laki-laki. Dan, di sinilah kisah romantis itu bermula.
My Fair Lady (2009)
Setelah istirahat selama 2 tahun, Yoon kemudian memutuskan untuk kembali ke layar kaca. Adalah “My Fair Lady” yang menjadi pijakannya.

Dalam drama ini, Yoon memerankan karakter Kang Hye Na, seorang wanita yang diwarisi sebuah bisnis oleh keluarga yang kaya, namun sombong dan keras kepala. Penayangan perdananya sangat luar biasa, bahkan bisa menduduki posisi teratas dari chart drama Rabu-Kamis.
Ada banyak kelucuan dan kekonyolan sepanjang cerita, yang membuat banyak orang menaruh perhatian khusus pada Yoon Eung Hye dan lawan mainnya, Yoon Sang Hyun. Serial ini bahkan mendapatkan sejumlah penghargaan, dan yang paling bergengsi adalah “Best Couple Award” pada ajang KBS Drama Awards (2009).
Personal Taste (2010)
Drama komedi romantis yang diadaptasi dari sebuah novel ini dibintangi oleh seorang aktor top Korea, siapa lagi kalau bukan Lee Min Ho. Namun ia tidak beradu akting dengan Yoon Eun Hye, melainkan Son Ye Jin.

Meski tidak memainkan peran utama, namun sepertinya tidak ada yang salah dengan memasukkan “Personal Taste” ke dalam daftar drama Yoon Eun Hye bukan? Pasalnya, ia tetap mencuri perhatian sekalipun hanya muncul sebagai seorang bintang tamu.
Lie to Me (2011)
Sebuah drama komedi romantis yang disajikan selama 16 episode. Pada edisi kali ini, Yoon eun Hye beradu akting bersama Kang Ji Hwan. Yoon memerankan sosok Gong Ah Jung, seorang pegawai Kementerian Kebudayaan yang memiliki karakter riang.

Di dalam cerita, Gong harus terlibat di dalam skandal keluarga yang rumit. Namun dikarenakan sikap Gong yang terlalu jujur, maka banyak hal-hal konyol yang terjadi sepanjang cerita. Banyak orang yang mengatakan bahwa sosok Gong yang diperankan oleh Yoon dalam drama ini benar-benar hidup.
Totalitas akting dari Yoon betul-betul diakui kali ini, mengingat ia juga harus membagi waktunya untuk berakting dalam film “My Black Mini Dress”.
Baca juga: Daftar film yang dibintangi Yoon Eun Hye
Missing You (2012 – 2013)
Daftar drama Yoon Eun Hye sepertinya tidak akan lengkap jika tidak diisi oleh “Missing You”, sebuah serial yang “memaksanya” beradu perasaan bersama Yoo Seung Ho dan Park Yoo Chun. Aksinya dalam serial drama ini sekaligus menandai kembalinya ia ke layar kaca setelah vakum selama 17 bulan.

Alur cerita drama ini sendiri tidak hanya seputar asmara, namun juga berpadu antara kriminal dan misteri. Diceritakan ada pasangan remaja di masa lalu yang kembali dipertemukaan saat ini. Sayangnya, kisahnya tak semanis yang diharapkan, karena ada banyak kejadian-kejadian tragis berlatar belakang dendam yang disajikan sepanjang cerita.
Marry Him If You Dare (2013)
Sebuah drama dengan genre science-fiction. Alur ceritanya mengambil masalah perjalanan waktu (time traveler). Di sini, Yoon menjadi seorang gadis yang terobsesi untuk membatalkan pernikahan yang sudah ia jalani di masa lalu.

Drama yang diproduksi sebanyak 16 episode ini tergolong sangat imajinatif, dan begitu berbeda dengan drama-drama yang pernah ia mainkan sebelumnya.
***
Nah, dari sejumlah daftar drama Yoon Eun Hye yang kami berikan di atas, manakah yang menjadi favoritmu? Jangan lupa sampaikan alasannya di kolom komentar!