0

Tiga Jenis Pola Makan Untuk Menggemukkan Badan

Menggemukkan badan adalah hal yang tergolong sama sulitnya dengan menurunkan berat badan. Apalagi jika orang tersebut memang memiliki tubuh yang kurus sejak lahir. Namun dengan memperbaiki pola makan, maka bukan tidak mungkin kamu akan mendapatkan berat badan yang meningkat dari sebelumnya.

Kunci utama agar bisa menambah berat badan adalah dengan memperbanyak asupan kalori. Kamu bisa menambah asupan kalori ini dengan cara mengonsumsi makanan khusus atau dengan menambah porsi makan lebih dari biasanya.

Tiga Pola Makan Sehat Untuk Menggemukkan Badan

Baca juga: Beberapa Jenis Makanan Penambah Berat Badan

Jika kamu tidak bisa menambah porsi makan untuk satu kali waktu, maka akali dengan mengonsumsi camilan di sela-sela waktu makan.

Nah, berikut ini kami berikan contoh pola makan yang bisa membantu untuk meningkatkan berat badan.

1. Pilihan Menu

Mulailah memilih menu makanan dengan kandungan kalori yang tinggi. Meski demikian, usahakan agar jenis kalori tersebut bukan dari makanan seperti junk food.

Pola Makan Untuk Menggemukkan Badan
Daging Merah Bakar
© Jolita Marcinkene/depositphotos.com

Sumber kalori yang tinggi dan padat nutrisi itu bisa kamu dapatkan dari makanan seperti daging, produk olahan susu, makanan laut, kacang polong, biji-bijian, alpukat, dan zaitun.

Kamu bisa juga menyelipkan beberapa makanan tersebut ke dalam hidangan sehari-hari. Sesuaikan dengan selera kamu asalkan tetap mempertimbangkan asupan kalori dan kepadatan nutrisinya.

Berikut ini contoh menu hidangan yang bisa kamu coba:

  • Sarapan dengan lebih banyak roti lapis yang dioleskan dengan selai kacang.
  • Saat mengonsumsi telur dadar, sebaiknya tambahkan parutan keju.
  • Perbanyak asupan kalori dengan meminum jus buah, jus sayur, dan susu.
  • Selalu bawa camilan ketika kamu akan beraktivitas di luar rumah.
  • Perbanyak konsumsi sayuran dengan kandungan pati (zat tepung) seperti jagung dan kentang.

2. Perencanaan Pola Makan

Setelah mengatur menu harian, maka pola makan untuk menggemukkan badan selanjutnya adalah dengan menyusun perencanaan pada pola makan itu sendiri. Artinya, menu harian kamu haruslah dibarengi dengan karbohidrat, lemak, dan protein dalam jumlah yang tepat.

Pola Makan Sehat Untuk Menggemukkan Badan
Perencanaan Pola Makan Sehat
© Lev Dolgachov/depositphotos.com

Sebaiknya utamakan daging berporsi besar, ikan, makanan laut, tempe, kacang-kacangan, dan konsumsi bersama sayuran hijau.

Baca juga: Beberapa Jenis Makanan Penambah Berat Badan

Sementara untuk karbohidrat, kamu bisa mendapatkannya dari nasi, pasta, atau kentang. Kamu bisa juga meningkatkan asupan kalori ini dengan menambahkan saus, minyak zaitun, keju tabur, dan mentega ke dalam menu hidanganmu. Akhirilah rangkaian ini dengan satu gelas jus atau susu.

Jika kamu lebih memilih untuk mengonsumsi camilan dibanding dengan makan berporsi besar, maka pilihlah camilan yang bergizi seperti kacang-kacangan, granola, keripik buah, atau biji-bijian. Camilan seperti keju, kentang, dan nugget ayam juga sangat bagus untuk menambah kalori dan protein di sela-sela waktu makan.

3. Suplemen Makanan

Apakah konsumsi suplemen itu wajib dalam program menggemukkan badan? Semuanya terserah kamu, meskipun hal ini memang dibutuhkan agar asupan nutrisi harianmu bisa tercukupi. Sejumlah suplemen memang terbukti bisa membantu untuk menambah berat sekaligus menumbuhkan otot.

Suplemen
Suplemen Makanan
© Alexander Raths/depositphotos.com

Namun sebaiknya lebih selektif-lah kala menggunakan suplemen penambah berat badan ini, karena banyak sekali produk yang menggunakan bahan-bahan tambahan yang ternyata tidak cocok untuk mereka yang menderita penyakit tertentu.

Sebaiknya perhatikan label serta rekomendasi dari mereka yang sudah menggunakan suplemen tersebut.

***

Selain dengan mengatur pola makan seperti di atas, pastikan pula bahwa kamu rutin berolahraga. Pasalnya, olahraga akan membantu untuk memperbaiki sistem metabolisme tubuh kamu sehingga rasa lapar itu lebih cepat datang. Jika sudah demikian, maka nafsu makanmu akan ikut meningkat.

Baca juga: Cara Menambah Berat Badan Secara Alami

Pola makan untuk menggemukkan badan di atas akan semakin maksimal jika kamu memadukannya dengan angkat beban. Hal ini bertujuan agar massa otot kamu bisa terbentuk yang sekaligus akan diikuti dengan penambahan berat badan.

Tidak ada salahnya untuk mengikuti klub kebugaran atau gym, karena biasanya ada instruktur yang akan membantu agar program yang kamu jalani memberikan hasil.

Related Posts